Terminologi hotel umum 2






1. Ranjang / Kasur / Tempat Tidur

Single Bed: Ranjang dengan ukuran sekitar 90cm x 195cm.
Super Single Bed: Ranjang dengan ukuran sekitar 135xm x 195cm.
Queen Bed: Ranjang dengan ukuran sekitar 160cm x 195cm.
King Bed: Ranjang dengan ukuran sekitar 180cm x 195cm.
Double Bed: Ranjang ukuran queen atau king.
Large Bed: Ranjang king atau queen.
Extra Bed: Ranjang tambahan. Biasanya kasur lipat berukuran single.
Dorm Bed: Satu ranjang single, di dalam kamar dorm (asrama). Tamu akan menginap dalam satu kamar bersama dengan traveler-traveler lainnya. Satu kamar dorm berisi antara 4 hingga 30 traveler.
Bunk Bed: Kamar tidur susun. Biasanya dorm/hostel menggunakan ranjang jenis ini.
Single Room: Kamar diperuntukkan bagi satu tamu saja, bisa dengan satu ranjang single, ataupun satu ranjang double (super single, queen, atau king).
Double Room: Kamar dengan satu ranjang double (queen atau king).
Twin Room: Kamar dengan dua ranjang single atau dua ranjang super single.
Double Double Room: Kamar dengan dua ranjang double (super single, queen, atau king).
Triple Room: Kamar diperuntukkan bagi tiga tamu, dengan satu ranjang queen atau king, ditambah satu ranjang single. Atau bisa juga tiga ranjang single.
Quartet Room: Kamar diperuntukkan bagi empat tamu, dengan dua ranjang queen atau king.
Family Room: Kamar diperuntukkan bagi keluarga. Bisa merupakan Triple Room ataupun Quartet Room.

2. Connecting Room atau Adjoining Room

Connecting Rooms: Dua kamar (atau lebih) yang bersebelahan, dengan pintu penghubung antar kamar di dalam kamar.
Adjacent / Adjoining Rooms: Dua kamar (atau lebih) yang bersebelahan, tanpa pintu penghubung antar kamar di dalam kamar.
Opposite Room / Room Across The Hall: Kamar yang berseberangan.
Neighboring Rooms: Dua kamar (atau lebih) yang saling berdekatan, termasuk connecting room, adjoining room, across the hall.
Same Floor: Kamar di lantai yang sama.

3. Paket Makanan/Sarapan

Room Only: Sarapan tidak termasuk dalam paket kamar. Jika tersedia, tamu bisa menikmati sarapan yang disediakan dengan biaya tambahan.
Oriental Breakfast: Kopi/teh, mie, nasi, bubur, sayur, telur, buah.
Continental Breakfast: Kopi/teh dan roti croissant atau kue. Kadang dengan yoghurt, cereal, atau juice.
English / American Breakfast: Kopi/teh, croissant, kue, telur, bacon, sausage, hashbrown, toast, pancake, waffle. Kadang dengan yoghurt, cereal, atau juice.
Full Breakfast: Kombinasi dari dua atau lebih jenis breakfast di atas.
Breakfast Buffet: Breakfast dengan pilihan makanan yang boleh diambil sendiri. Biasanya all-you-can-eat atau makan sepuasnya.
Full Board: Kamar hotel, sarapan, makan siang, makan malam. Kadang disertai dengan coffee break (satu atau dua kali).
Half Board: Kamar hotel, sarapan, makan malam.
All-Inclusive: Full-board ditambah kegiatan/event (camping, rafting, etc).
4. Fasilitas Kamar/Hotel
Airport Transfer/ Airport Shuttle: Penjemputan dari bandara ke hotel dan/atau pengantaran dari hotel ke bandara.
Free Airport Shuttle/Airport Transfer: Tersedia airport transfer tanpa dikenakan biaya tambahan.
Mini Bar: Tersedia kulkas dalam kamar, berisi berbagai makanan atau minuman. Biasanya kulkas boleh digunakan, namun jika makanan/minuman dalam kulkas dikonsumsi, akan dikenakan biaya tambahan.
Internet access: Koneksi Internet, baik melalui kabel ataupun nirkabel
Wifi: Koneksi Internet melalui jaringan nirkabel (wifi)
Free Internet Access / Wifi : Tersedia koneksi Internet tanpa dipungut biaya tambahan
Complimentary: Sama artinya dengan Free.
5. Smoking/Non-Smoking Smoking: Tamu boleh merokok di kamar ini
Non-Smoking:Tamu tidak  boleh merokok di kamar ini
Di beberapa tempat, misalnya kota-kota kecil di Indonesia, banyak hotel yang menerapkan boleh merokok di semua kamar. Sementara di kota seperti Singapura, kebanyakan hotel berbintang tidak memperbolehkan merokok sama sekali. Trend di dunia perhotelan adalah semakin banyak kamar non-smoking dan semakin sedikit kamar smoking yang disediakan. Ini sebagian karena kebijakan banyak pemerintahan kota yang melarang merokok dalam ruangan, dan sebagian lagi karena biaya maintenance hotel untuk kamar smoking lebih besar daripada kamar non-smoking.

6. Tarif Kamar Hotel

Published/Rack/Full Rate: Harga penuh kamar hotel sebelum diskon. Istilah lain HET (Harga Eceran Tertinggi) untuk perhotelan.
Corporate Rate: Harga kamar setelah dikurangi diskon tertentu. Harga ini diberikan kepada perusahaan yang menjalin kerjasama khusus dengan hotel.
Best Available Rate: Harga kamar sebelum diskon untuk 1 malam. Perbedaan Best Available Rate (BAR) dengan Published Rate adalah jika pemesanan dilakukan untuk lebih dari satu malam, maka digunakan harga per masing-masing tanggal. Walaupun istilahnya Best Available Rate, seringkali ini bukan harga/tarif termurah.
Non-Refundable Rate: Harga kamar yang diberikan ke tamu, yang tidak memperbolehkan perubahan atau pembatalan. Dengan jaminan kepastian menginap, seringkali ini merupakan harga termurah kamar hotel.
Special/Promotion Rate: Harga promosi khusus. Jika tersedia, seringkali ini merupakan harga termurah.
Run of the House: Harga kamar yang diberikan kepada tamu, biasanya sangat murah. Sewaktu check-in, tamu akan diberikan kamar yang sesuai keinginan hotel. Jika tersedia rate ini, Run of the house seringkali merupakan cara yang bagus untuk memesan hotel, karena ada kalanya kita bisa mendapat kamar yang bagus dengan harga yang murah. Saat ini Run of the house sudah tidak begitu sering digunakan.

7. Jenis Kamar

Standard: Kamar berukuran paling kecil dengan fasilitas terbatas. Biasanya memiliki pemandangan (view) yang kurang menarik seperti tempat parkir atau jalan.
Moderate: Kamar berukuran sedang dengan fasilitas sama dengan kamar standar. Kadang, kamar moderate bisa juga kamar berukuran kecil, di bawah kamar standard.
Superior: Kamar berukuran lebih besar dari kamar standard. Tipe kamar ini bisa diartikan ‘superior’ (lebih baik) dari kamar standard dalam hal ukuran, jenis furnitur, atau pemandangan.
Deluxe: Kamar dengan ukuran, fasilitas, dan pemandangan lebih baik dari kamar standard, moderate, dan superior. Biasanya, hotel yang memiliki fasilitas bath tub mulai menyediakannya di kamar deluxe.
Suite / Standard Suite: Kamar dengan ruang tidur dan ruang tamu yang terpisah. Ruang tamu dilengkapi dengan sofa dan dipisahkan dengan dinding serta pintu dari ruang tidur.
Junior Suite: Kamar dengan ruang tidur dan ruang tamu yang tidak dipisahkan oleh dinding atau pintu. Kadang, ada hotel yang menganggap junior suite sebagai suite. Tamu sebaiknya mengecek fitur kamar sebelum memutuskan untuk memesan.
Family Suite: Suite dengan 2 kamar tidur dan 1 ruang tamu. Cocok untuk tamu yang datang bersama keluarga.
Executive Suite: Sama dengan suite. Umumnya dilengkapi dengan meja kerja.
President Suite: Kamar dengan ukuran paling luas, fasilitas paling mewah, dan harga paling mahal di hotel. Biasa digunakan oleh Presiden atau pejabat penting.
Penthouse: Kamar yang terletak di lantai paling atas hotel atau apartemen. Penthouse biasa diartikan sebagai “rumah” yang terpisah di atas hotel atau apartemen.
Club: Kamar dengan ukuran lebih luas dan fasilitas lebih baik dari kamar standard, superior, dan deluxe. Umumnya terletak di lantai atas dan menawarkan pemandangan yang lebih baik.
Studio: Hampir sama dengan junior suite, tetapi ditambah dapur kecil.

8. Jenis Hotel

Hotel: Bangunan komersial yang menyediakan jasa penginapan dalam bentuk kamar, pelayanan makanan dan minuman, dan fasilitas akomodasi lainnya.
Resort: Gabungan antara hotel dengan fasilitas hiburan, rekreasi, olahraga, belanja, serta makanan dan minuman dalam satu lingkungan.
Apartment: Hunian atau tempat tinggal yang dibangun secara vertikal. Biasanya terdiri dari dua atau tiga ruangan yang terdiri dari kamar tidur, ruang tamu, dan dapur.
Serviced Apartment: Apartemen yang sudah dilengkapi dengan perabot dan disewakan dalam jangka waktu pendek atau panjang.
Villa: Hunian berbentuk rumah yang digunakan untuk liburan. Biasanya dibangun di tempat yang cocok untuk berlibur seperti dataran tinggi, tepi pantai, atau dekat tempat wisata.